Sport  

Ini Lawan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

Jakarta, Liber Times – Tepat sore ini Kamis (11/5) AFC akan melakukan acara pengundian atau drawing Piala Asia 2023 yang berlangsung di Katara Opera House, Doha, Qatar.

Drawing Piala Asia tahun ini dilakukan oleh Sekjen AFC Datuk Seri Windsor John, ditemani dengan sederet legenda sepak bola Asia yakni Tim Cahill, Server Djeparov, Park Ji Sung, Hassan Al Haydos, Yoshimi Yamashita, Maymol Rocky, dan Sun Wen.

Dalam edisi turnamen Piala Asia tahun ini, terdapat enam grup yang masing-masing dihuni empat negara.

Tim asuhan Shin Tae Yong dalam drawing Piala Asia menempati pot 4 bersama lima negara lain dengan posisi ranking FIFA terendah.

Sebelumnya timnas Indonesia lolos ke Piala Asia 2023 setelah melewati kualifikasi yang berakhir pada 14 Juni 2022.

Ketika itu Indonesia menempati posisi runner up grup, berada di bawah Jordania serta di atas Kuwait dan Nepal.

Ini merupakan kali kelima Indonesia tampil di Piala Asia setelah 1996, 2000, 2004, dan 2007.

Berdasarkan hasil drawing, Indonesia resmi tergabung di dalam Grup D bersama Vietnam, Irak, dan Jepang.

Timnas Indonesia akan memulai perjuangannya di Piala Asia atau AFC Asian Cup 2023 pada 12 Januari hingga 10 Februari 2024 di Qatar.

Exit mobile version